Lampung Tengah-(Ampera-News) Sejarah berdirinya Masjid Darul Arkan Lawang Songo Nabawi yang berdomisili di Dusun Kota Sari 1 – Kampung Kota Gajah – Kec.Kota Gajah – Kab.Lampung Tengah, pada tahun 1985 awalnya berdiri dibangun mushola yang namanya Mushola Darul Arkan dengan ukuran bangunan 5 meter x 6 meter oleh pendiri dan pemilik tanah dilahan KH.Imam Syafi’I, pada tahun 1988 ukuran mushola direnovasi menjadi Langgar Darul Arkan berukuran 6 meter x 9 meter dan selanjutnya di tahun 1990 direvonasi ukurannya 12 meter x 12 meter namanya menjadi Masjid Darul Arkan, dan peruntukannya dapat digunakan sebagai masjid.
Pemilik dan pemangku Masjid Darul Arkan KH.Imam Syafi’i pada tahun 1994 mewakafkan masjid dan luas tanah sekitar 400 meter persegi dimana tertuang didalam Buku Tanah Hak Milik Wakaf BPN No : 563 tahun 1994. Hal ini ditegaskan dan dibenarkan oleh sesepuh warga Tukirin yang saat itu menjabat sebagai Kepala Dusun Kota Sari 1 dan Marbot Masjid Darul Arkan sampai dengan sekarang, bahwa ; “………Masjid dan tanah telah diwakafkan oleh KH.Imam Syafi’i” demikian tegas Tukirin . Pada tanggal 20 Oktober 2015 KH.Imam Syafi’i wafat dan pemangku Masjid Darul Arkan dilanjutkan dan dipimpin oleh putra sulung KH.Imam Syafi’i yang bernama Zaenal Abidin Pagar Alam.SH.MBA (Gus Combo).
Pada Bulan September 2016 atas inisiatif dan gagasan dari Zaenal Abidin Pagar Alam (Gus Combo), Masjid Darul Arkan direnovasi total dengan ukuran 16 meter x 16 meter dimana dana awal hasil lelang amal terkumpul dari para donatur sebesar 3.500.000.-(Tiga juta lima ratus ribu rupiah) dan semen 175 sak dan untuk pelebaran masjid diberikan wakaf tanah samping masjid (utara) milik Gus Combo dengan ukuran 4 meter x 17 meter.
Atas kerja sama dan jiwa gotong royong masyarakat yang ada di Dusun Kota Sari 1 serta bantuan para donatur sehingga pembangunan renovasi total masjid dapat dilaksanakan secara bertahap dan dibulan Juni 2020 kondisi masjid saat ini sudah rampung 95 % yang menghabis dana sekitar sebesar Rp.621.080.000 dimana selama pembangunan masjid para pekerja dengan ikhlas, gotong royong dan kemauan pribadinya tidak bersedia diberikan upah/honornya niat, karena ingin beramal dijalan Allah SWT dan ingin memiliki masjid yang besar dan megah yang dapat dibanggakan bersama sebagai umat Islam.
Saat ini kondisi masjid yang belum selesai dibangun adalah 5 kubah masjid ukuran sedang dan profil bangunan masjid. Dimana kekurangan biayanya total Rp.185.000.000.-Masjid Darul Arkan legalitasnya menjadi yayasan sesuai Akte Notaris Chintia Nandy Yurike.S.H, M.Kn menjadi Yayasan Darul Arkan Lawang Songo Nabawi disingkat DALSON yang berbadan Hukum berdasarkan SK Menkumham RI : AHU-0015872.AH.04 Tahun 2017 dengan nama Yayasan Darul Arkan Lawang Songo Nabawi dengan susunan pengurus Ketua Zaenal Abidin Pagar Alam {Gus Combo), Sekretaris H.Zainuri Abdullah, Bendahara Saryono, yayasan bergerak dalam bidang pendidikan/pondok pesantren, bantuan sosial, bantuan hukum, Majelis Taklim dan lain lainnya.
Bagi hamba Allah/donatur yang akan beramal jariah dijalan Allah dapat menyalurkan amal jariahnya ke Yayasan Darul Arkan Lawang Songo Nabawi (DALSON) dengna nomor rekening BRI : 5700-01-022415-53-9
Pada saat pertemuan dengan Tim Redaksi Ampera News (24-04-2023), Gus Combo, sampaikan ; “…..Terima kasih dan penghargaan kepada para Hamba Allah/donatur dan masyarakat serta tim pembangunan masjid yang telah membantu dan bekerja sama dalam mewujudkan pembangunan Masjid yang merenovasi total masjid , semoga amal dan kebaikan dibalas oleh Allah SWT, demikian tegas Gus Combo. Pada kesempatan ini juga beliau mengutarakan; “ …..Kami sangat mengharapkan bantuan dari para Donatur dan Hamba Allah untuk lelang amal pembuatan 2 kubah masjid ukuran sedang dan profil masjid yang belum selesai.
Dan juga rencana akan membangun gedung PAUD dan TPA membutuhkan biaya sekitar Rp.325.000.000.- yang bertujuan untuk membantu Anak Yatim dan Duafa tidak dipungut biaya sekolah/gratis, sehingga saat akan masuk ke jenjang Sekolah Dasar para anak didik/santri sudah mengenal dan dapat baca tulis bahasa Indonesia dan dapat mengaji dengan baik dan tentu berharap cita-cita yang mulia ini dapat terwujud dan semua itu tidak terlepas dari bantuan para Pengusaha, donatur dan hamba Allah. Demikan harapan Gus Combo. (Tim Redaksi/Gus Combo/ZAPA).