Tanggamus, Ampera-News.com – Dalam rangka ikut serta berpartisipasi dalam penanggulangan perekonomian akibat dampak covid 19 ini DPC KWRI Tanggamus bagikan sembako pada masyarakat di beberapa Pekon Kecamatan Kota Agung Timur, kamis (16/04/2020)
Yusuf Afrizal Ketua DPC KWRI mengatakan, “pembagian sembako ini di lakukan guna membantu masyarakat yang terdampak covid-19 dan sebagai sumbangsih serta partisipasi dari organisasi KWRI di mana saat ini negara kita sedang terguncang dengan virus yang melanda dan dampaknya dapat kita rasakan bersama saat ini,” katanya
Beliau melanjutkan, kegiatan bakti sosial dari DPC KWRI Tanggamus membagikan sembako kepada masyarakat dilakukan oleh anggota bersama-sama dan sudah di diterima langsung oleh masyarakat yang membutuhkan supaya berguna dan lebih baik ke depan,” jelasnya
Beliau pun mengucapkan terimakasih kepada anggota yang telah hadir, “kami ucapkan banyak terimakasih kepada para anggota yang sudah membantu saya dalam membagikan bingkisan ini.” ucapnya
Ia menghimbau kepada masyarakat agar biasakan hidup bersih, selalu cuci tangan dengan sabun, pakai masker ke mana saja pergi, hindari kerumunan massa dalam jumlah banyak.” himbaunya
Terlihat masyarakat sangat mengapresiasi dan gembira sekali dalam menerima bingkisan tersebut.
“Terimakasih banyak dalam keadaan seperti ini saya merasa sangat terbantu sekali,” ungkap salah satu warga yang menerima dengan penuh kegembiraan. (Junaidi)