Ampera-News.com-Walikota Metro Achmad Pairin membuka Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-15 tingkat Kota Metro tahun 2019, yang dipusatkan di Lapangan Rejomulyo Metro Selatan, Kota Metro, Senin (4/11) malam.
Achmad Pairin menyebutkan, MTQ ke-15 tingkat Kota Metro, mengusung tema “Melalui MTQ Kita Wujudkan Masyarakat yang Gemar Membaca, Memahami dan Mengamalkan Isi Kandungan Al-Quran” , diikuti oleh 239 peserta yang berasal dari lima kecamatan se-Kota Metro. “Karenanya, penyelenggaraan MTQ kali ini merupakan salah satu bagian dari upaya pembinaan dan peningkatan Sumber Daya Manusia yang telah menjadi agenda tetap program Pemkot Metro,” kata Pairin.
Karenanya, ia juga berpesan agar para peserta dapat mengikuti kegiatan lomba dengan sebaik-baiknya, memberikan penampilan yang terbaik, dan senantiasa menjaga kondisi fisik dan kesehatan. “Kepada dewan hakim dan juri agar dapat memberikan penilaian yang objektif kepada peserta dan menjunjung semangat sportivitas,” ujar dia.
Opening ceremoni MTQ ke-15 diisi dengan penampilan acara defile, marching band, dan tari-tarian, yang cukup menarik perhatian peserta kegiatan dan masyarakat sekitar.(Rls/Red)
Discussion about this post