Prabumulih, Ampera-News.com – Kepala Dinas Komunikasi Dan Informatika Prabumulih H.Muhammad Ali, Lurah Sungai Medang Dedi Arman, Bhabhinkamtibmas, Babinsa bersama masyarakat melakukan pencegahan perkembangbiakan corona virus di Kelurahan Sungai Medang. Rabu (8/2/2020).
Masyarakat Kelurahan Sungai Medang merespon positif kegiatan penyemprotan ini dan saling bahu membahu, terbukti dengan adanya 50 orang penyemprot disinfektan dari warga Sungai Medang, dengan menggunakan bahan campuran disinfektan yaitu Wipol, SOS Pembersih lantai dan Bayclin yang merupakan bantuan dari Dinas Kominfo Kota Prabumulih.
Kegiatan ini dilakukan di berbagai titik kelurahan Sungai medang untuk memberi contoh kepada masyarakat bahwa pentingnya menjaga kebersihan dan kesehatan. Lurah Kelurahan Sungai Medang dan Kepala Dinas Kominfo terjun langsung dalam kegiatan ini bersama Perangkat Kelurahan dan masyarakat Kelurahan Sungai Medang.
Pembagian masker juga dilakukan, setidaknya seribu masker dibagikan kepada warga yang melintas, sesuai dengan peraturan yang ada untuk memakai masker guna mengurangi dan mencegah penularan covid-19 di Kota Prabumulih.(Red)