MAKASSAR (Ampera-News.Com) – Tiga pemuda di Makassar, Sulawei Selatan diduga menjadi korban penembakan, Minggu (30/8/2020) dini hari.
Peristiwa itu terjadi di Jl Barukang, Kelurahan Pattingaloang, Kecamatan Ujung Tanah, Kota Makassar.Ketiga korban hingga saat ini masih menjalani perawatan di ruang IGD RS Bhayangkara. Satu di antaranya sedang kritis.
Salah satu orang tua korban, Jawad (52) mengatakan tiga pemuda itu yakni Anjas (23), Ammar (18), Iqbal (22).Ia menjelaskan, pada saat kejadian dirinya sedang tidur di rumah dan terbangun karena mendengar suara tembakan.
“Kejadiannya itu di Barukang dekat rumah sekitar jam 02.00 Wita. Pada saat itu saya tidur dan terbangun karena dengar suara tembakan, saya kira petasan ternyata polisi menembak,” katanya saat ditemui di RS Bhayangkara.
Ia menceritakan, anaknya pada saat itu menginap di rumah temannya yang tak jauh dari rumahnya sendiri.
“Anakku ke luar mau pergi bermalam di rumah temannya. Kan tetangga toh karena subuh-subuh nanti luar di tempat pelelangan,” ujarnya.
Setelah itu, Jawad rumah dan melihat anaknya sudah tertembak.(Red)
Discussion about this post