Oku Selatan, Ampera-News.com – Pembangunan Beronjong penimbunan tepian Danau Ranau didepan Kantor Dinas Pariwisata ponton Banding agung sudah terlihat rusak parah dan terancam amblas, terlihat garis retakan memanjang disana sini pada bangunan tersebut.
Masyarakat menduga pekerjaan ini tidak sesuai dengan Bestek juknis pekerjaan, sehingga fisik bangunan tidak ada mutu dan kualitas yang tidak sesuai dengan harapan masyarakat setempat. Jum’at, (22/11/2019)
Bagi Kontraktor yang membangun beronjong dan paving blok diarea kawasan wisata ini, masyarakat dan awak media meminta pertanggung jawaban untuk merenovasi kembali bangunan tersebut, yang terkesan pengerjaannya dilakukan asal jadi.
Samidi, salah satu Putra daerah kelahiran OKU-Selatan yang melihat langsung dan meninjau bangunan tersebut mengatakan
“Pemerintah Daerah jangan pura-pura tutup mata melihat kejanggalan pembangunan ini tegasnya, baik dinas PUPR maupun BPK dan Dinas Pariwisata Kabupaten OKU Selatan kiranya secepat mungkin mengambil tindakan”,tandasnya.
Tambah, “kami masyarakat berharap Kontraktor selaku pemenang Tender untuk memperbaiki kembali serta meninjau ulang pekerjaan beronjong penimbunan, paving blok yang terpasang ditepian Kantor Dinas Pariwisata yang terletak di Desa Surabaya Kecamatan Banding Agung OKU-Selatan Sumatra Selatan ini”, tegas Samidi.
Samidi menambahkan “Jangan ada sifat pembiaran dengan pekerjaan yang dilakukan oleh OKNUM Kontraktor Selaku Pemenang Tender dalam pembangunan tersebut hal semacam ini sangat merugikan masyarakat dan Keuangan negara kalau pekerjaan tidak sesuai dengan harapan, yang diduga pengerjaannya dilakukan asal jadi sehingga Kualitas mutu tidak jadi perhatian yang terpenting bisa meraup keuntungan untuk memperkaya diri sendiri”, tambahnya. (Rls/Red)
Discussion about this post