Jakarta-(Ampera-News.com)-Guru besar Universitas Indonesia (UI) Prof. DR. Agus Sardjono membuktikan bahwa umur dan latar belakang bukan halangan untuk berkarya. Hal itu dibuktikan dirinya dengan meluncurkan single hits milik band lawas Bimbo ciptaan Abah Iwan Abdulrahman berjudul Melati Dari Jaya Giri.
Mengembalikan kesan klasik pada industri musik Tanah Air, suara dari pria yang akrab disapa Prof Agus itu mendayu-dayu dalam lagu.
Sentuhannya pada beberapa bagian nada turut menunjukkan semangat dan kecintaannya pada kesenian musik. Tak heran lagunya pun menuai komentar positif.
“Lagu Favorite, dinyanyikan ringan oleh Prof, jadi sangaat enak didengar..keren Prof,” tulis salah seorang netizen memuji.
“Mantap pokoke,” timpal yang lain dengan disertai emoticon jempol.
“Kereeen Prof. Agus,” tulis pujian dari netizen lainnya.
Perlu diketahui, Prof Agus memang telah lama menjadi sosok intelektual yang punya bakat bermusik. Ia bahkan beberapa kali mengisi panggung Java Jazz.
Belum lama sebuah single berjudul Jelita pun sempat pria yang piawai memainkan gitar itu rilis pada April lalu.
Kini dirinya kembali hadir bersama Gema Nada Pertiwi lewat single Melati Dari Jaya Giri yang sekaligus diciptakan khusus sebagai kado persembahan HUT ke-78 RI.
Single ini sendiri kini sudah tersedia di platform musik digital mulai 16 Agustus lalu bersamaan video klipnya di kanal YouTube GNP Enterprise.
Discussion about this post