OKI-Ampera News
Wakil Bupati Ogan Komering Ilir (OKI) HM. Rifa’i, SE pamit kepada jajaran ASN di Kabupaten OKI, sehubungan pengunduran dirinya sebagai Wakil Bupati Ogan Komering Ilir 2014-2019, karena mencalonkan diri sebagai calon anggota legislatif tahun 2019.
“Berdasarkan undang-undang, sisa tugas saya hanya dua hari lagi. Untuk itu saya pamit dengan saudara-saudara sekalian,” ungkap Rifa’i yang memimpin langsung apel pegawai di kantor Bupati OKI, Senin(17/9/2018).
Rifa’i juga mengucapkan banyak terima kasih kepada para ASN atas dukungan selama dirinya menjabat sebagai Wakil Bupati OKI.
“Saya juga memohon maaf bila selama menjabat banyak kekurangan. Saya sadar, manusia banyak kesalahannya,” Rifa’i Juga berharap para ASN agar mendukung semua program kerja pemerintahan di bawah kepemimpinan Bupati Iskandar, SE
“Saya berharap ASN tetap solid melayani masyarakat OKI dengan sepenuh hati. Rifa’i Juga Mengungkapkan bahwa Setiap kebijakan pemerintah, siapa pun pemimpinnya, tidak akan dapat berjalan tanpa adanya dukungan penuh dari masyarakat,”Pungkasnya.
Acara Usai apel di tutup , Rifa’i dan seluruh ASN saling bersalaman. (ABS)
Discussion about this post