Lampung Tengah-(Ampera-News.com) – Bulan Suci Ramadhan sering disebut juga sebagai bulannya Al-Qur’an. Tak heran, bila di bulan suci ini setiap muslim berlomba-lomba mengkhatamkan Al Qur’an di bulan suci ini.
Tadarus (membaca Al Qur’an) di bulan suci ramadhan menjadi pemandangan yang selalu dikumandangkan, baik di rumah, di masjid-masjid ataupun di pondok pesantren.
Tujuannya untuk mendapatkan pahala yang berkali lipat dan mendidik para santriawan/santriwati lebih mendalami kandungan isi Al Qur’an.Demikian halnya yang dilakukan oleh para Santri/ti Dalson mengkhatamkan Al Qur’an di Masjid Darul Arkan Lawang Songo Nabawi (DALSON) – Kotasari 1 – Kampung Kotagajah – Kecamatan Kotagajah – Kab.Lampung Tengah, jum’at (14/04/2023 ).
Pada pengkhataman Al Qur’an di bulan suci Ramadhan ini telah dilakukan 3 (tiga) kali diikuti oleh Para Santri 20 orang dan selanjutnya dilakukan syukuran/doa bersama bertempat di Masjid Darul Arkan Lawang Songo Nabawi yang dipimpin oleh Ustad Abdul Hamid.
Pada saat Tim Redaksi Ampera News berbincang dengan Ketua DKM Dalson Gus Combo pada acara syukuran tersebut, beliau menyampaikan :……. “Bahwa kegiatan pengkhataman Al Qur’an ini dilakukan rutin bersama oleh para Santri/ti setiap Bulan Suci Ramadhan dengan membaca Al quran semoga memberikan petunjuk jalan yang lurus dan memberi bimbingan kepada umat manusia di dalam menempuh perjalanan hidupnya, agar selamat di dunia dan di akhirat. Inshaa Allah para Santri/ti akan menjadi anak yang sholeh & sholehah serta menjadi generasi penerus. “Nabi Muhammad bersabda, sebaik-baik kamu adalah orang yang mempelajari Al Quran dan mengajarkannya (HR. Bukhari)”, tegas ketua DKM Dalson Gus Combo.
Gus combo juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Ustajah Siti Musiyah yang telah membimbing dan mengajari para Santri/ti untuk dapat membaca dan mengamalkan Al Qur’an yang menjadi kebanggaan Kedua Orang Tuanya.
“Berharap ada donator/bantuan dari hamba Allah dapat membantu pembangunan TPA/Tafidz Qur’an , dimana untuk ke depannya Yayasan Darul Arkan Lawang Songo Nabawi akan membangun bangunan ukuran 6 m x 12 m rumah Tafidz Qur’an untuk membantu kaum duafa dan yatim tidak dipungut biaya, bantuan dapat berupa material bangunan atau amal jariah bentuk uang yang dapat di transfer ke Yayasan Darul Arkan Lawang Songo Nabawi ke Nomor Rekening BRI : 5700-01-022415-53-9 ” . Harapannya. (Tim redkasi/Gus Combo/ZAPA/)
Discussion about this post