Pesawaran (Ampera-news.com)-LA/A/363/VI/2022/SPKT polisi polres pesawaran meringkus kasus tindak pidana narkotika pada hari Selasa (07/06/2023) sekitar pukul 19.40Wib.
Penangkapan dilakukan di Desa Sukajaya lempasing kecamatan Teluk pandan kabupaten Pesawaran.
Kronologi ungkap bermula dari laporan informasi masyarakat pelaku memiliki dan menyimpan narkotika jenis sabu, setelah dilakukan penyelidikan kemudian anggota sat Res Narkoba Polres Pesawaran menangkap 3 pelaku berinisial H(22),RS(21) dan J(38).
Pasal yang di langgar yaitu Pasal 114 ayat (1) jo Pasal 132 Ayat (1) atau Pasal 112 ayat (1) jo Pasal 132 Ayat (1) UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika.
Dengan barang bukti
-6 (enam) bungkus plastik klip bening berisi kristal putih diduga narkotika jenis sabu, Berat bruto bb Sabu 1,3 gram
– Seperangkat alat hisap sabu (BONG)
– 1 (satu) unit handphone merk nokia warna biru
Setelah itu tersangka dan barang bukti telah di amankan di polres pesawaran untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.(Kalista paisal)
Discussion about this post