Padang Lawas Utara (Ampera-News.com) — Turnamen sepak bola dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia diselenggarakan di lapangan Koordinator Padang Bolak Julu pada Jumat, 2 Agustus 2024. Kegiatan ini menjadi sorotan masyarakat setempat, dengan kehadiran PJ Bupati Padang Lawas Utara, Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan, S.STP., M.M., beserta rombongan yang turut hadir memberikan dukungan dan motivasi bagi para peserta turnamen.
Acara dibuka dengan doa yang dipimpin oleh tokoh agama setempat, H. Timpuadi Harahap, untuk memohon berkah dan kelancaran dalam pelaksanaan turnamen. Setelah itu, rangkaian sambutan dimulai dengan kata sambutan dari Tokoh Adat, Pengundian Siregar, yang menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan olahraga yang mempererat persatuan masyarakat. Ia menekankan pentingnya menjaga sportivitas dan kebersamaan di antara para pemain dan penonton.
Selanjutnya, Ketua MKGR Padang Bolak Julu, Hasran Harahap, turut memberikan kata sambutan, menyampaikan harapannya agar turnamen sepak bola ini dapat menjadi ajang positif dalam mengembangkan bakat olahraga generasi muda di Padang Bolak Julu. Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya memeriahkan HUT RI, tetapi juga sebagai momentum untuk membangun semangat gotong royong dan persatuan.
Camat Padang Bolak Julu, Sofyan Arifin Hasibuan, S.STP., M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan berkontribusi dalam penyelenggaraan turnamen sepak bola ini. Ia berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut setiap tahun, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kebersamaan dan semangat patriotisme di kalangan masyarakat, khususnya generasi muda.
Turut hadir dalam acara tersebut, para Kepala Desa dari Kecamatan Padang Bolak Julu, perwakilan dari Koramil 05 Padang Bolak, Kapolsek Padang Bolak, Ketua Dewan Penasehat KONI Kabupaten Padang Lawas Utara, H. Riski Basyah Harahap, S.STP., M.Si., serta Kadis Pora, Hermansyah, S.Sos. Keikutsertaan mereka menunjukkan komitmen penuh dalam mendukung pengembangan olahraga di daerah tersebut.
PJ Bupati Padang Lawas Utara, Patuan Rahmat Syukur P. Hasibuan, dalam bimbingan dan arahannya, memberikan semangat kepada para pemain yang bertanding. Beliau berharap agar kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana untuk memperkuat solidaritas dan mempererat hubungan antarwarga. “Mari kita jaga keamanan dan kedamaian selama turnamen ini berlangsung. Semoga turnamen ini berjalan lancar dan sukses, serta semakin memajukan olahraga di Padang Lawas Utara,” ucap Patuan.
Acara ini juga dihadiri oleh Plt. Sekretaris Daerah Padang Lawas Utara, Makmur Harahap, S.T., M.M., serta sejumlah OPD dan tamu undangan lainnya. Turnamen sepak bola HUT RI ke-79 ini diharapkan dapat menjadi ajang untuk memupuk semangat olahraga di kalangan masyarakat dan menjunjung tinggi nilai-nilai kedamaian, sportivitas, serta persatuan di Padang Lawas Utara yang beriman, cerdas, dan beradat.(Abilal Harahap)