Way Kanan, Ampera-News.com – Bupati Way Kanan H. Raden Adipati Surya S.H.,M.M bersama Wakil Bupati DR. Drs. H. Edward Antony M.M dan Sekretaris Daerah Saipul S.Sos.,M.I.P melakukan Teleconference dengan Gubernur Lampung membahas penanganan COVID-19 di kabupaten/kota se-provinsi lampung, jum’at (03/04/2020)
kegiatan tersebut juga di hadiri oleh Kepala dan Unsur dari TNI, Polri, Dinas Kesehatan, BPBD, Dinas Kominfo, BPKAD, dan Bappeda Way Kanan.
Pada Sambutanya Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyampaikan bahwa menindak lanjuti kepeturusan presiden nomor 7 tahun 2020 tentang gugus tugas percepatan penanganan corona virus dan Surat Edaran Menteri dalam Negeri Tentang Pembentukan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 di Daerah, untuk itu diharapkan seluruh pemerintah kabupaten/kota se-provinsi lampung untuk dapat bekerjasama dan melaksanakannya guna menangani penyebaran COVID-19 di provinsi lampung.
Bupati Adipati Menyampaikan pada teleconference tersebut bahwa keadaan kabupaten Way Kanan sampai saat ini terdapat ODP sebanyak 49 orang , PDP 0 dan Positifnya 0 Orang.
“langkah yang telah di lakukan pemerintah kabupaten way kanan telah membentuk gugus tugas percepatan penangan Covid-19 yang diketuai oleh bupati, melakukan himbauan melalui surat edaran bupati terkait penanganan dan pencegahan penyebaran virus corona, melakukan pendataan kepada masyarakat yang pulang dari luar daerah baik itu dalam maupun luar negeri, melakukan penyemprotan disinfektan di fasilitas-fasilitas umum yang sering digunakan masyarakat, menyiapkan APD untuk petugas kesehatan, Disinfektan dan Handsanitaizer terutama di fasilitas-fasilitas umum dan kesehatan, himbauan langsung kemasyarakat dengan keliling menggunakan kendaraan dibantu dengan TNI dan Polri tentang penanganan dan pencegahan virus corona”Ucap Bupati Adipati
“Permasalahan yang dihadapi adalah langkanya APD, Masker, Disinfektan dan Handsanitaizer, serta banyak para perantau yang melakukan mudik dan Pabrik-Pabik yang tutup juga berdampak kepada para petani”lanjut bupati adipati
Bupati Way Kanan menyampaikan Kabupaten Way Kanan menyiapkan anggaran secara keseluruhan sebanyak 40 M 345 Juta untuk penanganan COVID-19
Bupati Adipati juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Lampung beserta jajaran provinsi lampung karena telah membantu kabupaten way kanan dalam menyalurkan APD yang akan di salurkan fasilitas kesehatan di kabupaten Way Kanan.(Red)
Discussion about this post