Mesuji, Ampera-News.com – Wakil Gubernur (Wagub) Lampung Chusnunia Chalim mengaku optimistis Kabupaten Mesuji mampu meraih predikat Kabupaten Layak Anak Tahun 2020.
Hal itu disampaikannya saat melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Mesuji dalam rangka sosialisasi Percepatan Kabupaten Layak Anak yang digelar di Balai Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tanjung Raya, Rabu (29/01/2020).
Dalam kesempatan itu, Nunik juga melaksanakan senam bersama sekitar 300 peserta dan meninjau kegiatan pasar murah di Lapangan Desa Mekar jaya.
“Dari kegiatan roadshow yang telah saya jalani di beberapa kabupaten, Mesuji menjadi yang paling meriah. Jika melihat semangatnya, saya yakin Mesuji mampu meraih predikat Kabupaten Layak Anak di tahun 2020 ini,” ucap Nunik.
Nunik mengatakan bahwa pencapaian untuk meraih Kabupaten Layak Anak tidak sebatas meraih penghargaan saja, tetapi bagaimana menjalankan kewajiban dan menjadi tolak ukur dalam mempersiapan generasi penerus bangsa.
Lanjutnya, Nunik mengatakan bahwa sehebat apapun dalam membangun, jika generasi selanjutnya tidak dipersiapkan dengansebaik-baiknya, maka akan sulit untuk melanjutkannya.
“Sudah kewajiban kita memastikan anak-anak mendapatkan yang terbaik karena ada hak-hak anak yang harus terpenuhi, yaitu hak atas pendidikan, tumbuh kembang, kesehatan, hak berpendapat dan lainnya,” pungkas Nunik (Red)